-->

Tumis Ikan Asin Cabe Hijau Berkecap


Halah..panjang amat ya..judul masakannya teman2..hihi. Maksudnya ya..ikan asin di cabein ijo gitu..biar beda..bumbunya tambah kecap..buat menyeimbangkan rasa asin dari ikannya. Kemaren di oleh olehin sama mba Elmi ikan asin panjang2 kecil2 gini..nggak tau ikan asin apa ya..baru pertama makan. Biasanya ikan asin yang aku makan ya cuma jambal roti..teri, ikan gabus asin, layur atau ikan gereh pethek gitu yang umum2. Lha yang di kasih mba Elmi ini ikannya panjang2 dan berdaging walaupun kecil2.

Dan..masakan yang paling ku suka dari ikan asin ya di oseng cabe hijau begini. Tambahin tomat hijau atau tomat merah biar ada seger2nya. Bumbunya pakai terasi biar sip, plus kecap buat netralin rasa asin. Enak dech..tinggal tunggu nasi matang nich..siap di santap. Buat yang nggak suka ikan asin karena asinnya yang terlalu kuat..ada tips nich cara menguranginya..yaitu di cuci dengan air hangat yang di beri sedikit garam. Air hangat bergaram sedikit inilah yang akan mengikat rasa asin yang berlebihan dari ikannya..jadi rasanya..jadi berkurang asinnya.  Tapi..ya tetep masih ada jejak asinnya ya..namanya juga ikan asin tho ?..hihi.

Untuk masak tumisan yang pakai cabe hijau..jika suka pedas, pilih cabe hijau yang keriting ya teman2..kalau yang nggak keriting itu kurang pedas dan agak langu rasanya. Jika mau tambah pedas lagi, boleh di tambah cabe rawit hijau yang kecil2 tuch..tambah mantab pastinya buat yang suka pedas ya.
Ya udah dech, selamat mencoba aja ya teman2 jika suka..aku udah laper nich mau nengok nasinya udah matang belum ya..hihi. Selamat makan siang teman2..^^ 
Ikan Asin Cabe Hijau Berkecap

Bahan :
100 gram ikan asin, apa aja sesuai selera ya, goreng hingga matang
50 gram cabe hijau, iris serong
4 buah tomat hijau atau tomat merah ukuran kecil, potong2
8 buah bawang merah , iri stipis
4 siung bawang putih iris tipis
1 sendok teh terasi
1/2 sendok teh gula pasir
2 sendok makan kecap manis
1/4 sendok teh kaldu bubuk
Garam sesuai selera
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas
Air 100 ml

Cara membuat :
Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum dan matang,  masukkan terasi dan cabe hijau, aduk hingga layu. Masukkan air, dan bumbu2 lain. Koreksi rasa. Masukkan ikan asin , aduk rata dan masak hingga meresap. Sajikan hangat.

0 Response to "Tumis Ikan Asin Cabe Hijau Berkecap"

Posting Komentar

Silakan komentar dengan bijak, sopan, dan tidak berbau SARA

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2